Stochastic Oscillator - Divergence

Stochastic Oscillator


pada awalnya saya termasuk trader yang anti indikator. agan tahu kan begitu banyak kekurangan yang ada pada indikator. namun seiring waktu, kedewasaan dan kebijaksanaan itu memang muncul pada setiap proses perjalanan hidup setiap manusia, termasuk perjalanan trader.

kenapa pada akhirnya saya menerima indikator sebagai bagian penting dalam sistim trading saya? sederhana...

tidak semua hal dalam kaitannya dengan pergerakan harga bisa kita hitung secara integral dan konsisten. otak kita memang lebih hebat dari komputer. namun kompleksitasnya seperti pedang dengan dua mata, tajam pada kedua sisi. sifat ambigunya menggerogoti kemampuan kita dalam mengintegrasikan segala hal yang perlu atau tidak perlu. banyaknya pertimbangan dan prioritas juga turut berperan dalam rapuhnya konsistensi berpikir kita.

dari sanalah saya berpikir bahwa harus ada sebuah pegangan, yang mampu memberikan terjemahan secara obyektif, integral dan konsisten dari liarnya gelombang pergerakan harga. apalagi kalau bukan indikator jawabannya. indikator menggunakan bahasa universal, matematika. ia diciptakan menggunakan algoritma tertentu, bukan? nah, jika pergerakan harga adalah perwujudan dari pikiran universal para trader, maka pendekatan yang paling logis untuk memahaminya, tentu saja dengan bahasa universal, bahasa matematis, bahasa indikator.

pertama kali saya belajar trading sebenarnya sudah menggunakan indikator stochastic oscillator. sempat saya buang lalu saya gunakan lagi sampai sekarang. prinsip kerjanya sangat sesuai dengan kebutuhan seperti yang saya utarakan di atas, yaitu sebuah alat yang bisa mengukur secara obyaktif dan konsisten. oscillator yang satu ini mampu memberikan gambaran kekuatan seller dan buyer dengan baik. pada awalnya, semua oscillator memang diperuntukkan bukan sebagai indikator eksekusi, tapi dalam perkembangannya saya menemukan hal lain. stochastic oscillator ternyata sangat baik saat digunakan sebagai indikator eksekusi.

saya tidak perlu membahas fungsi utama dari indikator tipe oscillator. mari kita ungkap saja bagaimana stochastic oscillator menjadi indikator eksekusi yang akurat. tapi jangan lupa gan, setiap indikator selalu punya tingkat kesalahan.



Divergence


harga, bergerak seperti sebuah gelombang, naik-turun. pada sebuah trend harga baik bullish maupun bearish, pergerakan harga membentuk beberapa gelombang. lebih lazim para trader menyebutnya beberapa lower low untuk trend bearish, beberapa higher high untuk trend bullish. nah, normalnya sebuah indikator oscillator akan mengikuti pergerakan harga dengan membentuk gelombang pada bidang ukurnya. pada saat akhir dari sebuah trend, stochastic oscillator akan memunculkan sebuah anomaly atau yang lazim disebut divergence. saat itulah eksekusi untuk entry market kita lakukan.

anomaly pada stochastic oscillator akan tampak seperti gambar di bawah.


pada area yang saya beri garis kuning, agan bisa lihat terjadi sebuah anomaly. puncak pertama pada pergerakan harga terlihat lebih rendah dari puncak kedua. sehingga garis kuning saya gambarkan naik. sedangkan pada oscillator, tampak puncak pertama lebih tinggi dari puncak kedua yang saya tandai dengan garis kuning turun. inilah indikasi bahwa kekuatan buyer sudah melemah dan tidak bisa meraih puncak sebelumnya. maka selanjutnya kita bisa melakukan persiapan untuk eksekusi posisi sell.

begitu pula dengan anomaly untuk posisi buy, seperti pada gambar berikut


tampak pada pergerakan harga terjadi lower low, tapi pada oscillator terjadi higher low. maka selanjutnya kita persiapkan diri untuk eksekusi.

tidak semua anomaly yang muncul selalu diikuti dengan retrace harga. sehingga kita harus benar-benar selektif memutuskan apakah ini anomaly retrace atau bukan. sebuah anomaly retrace biasanya terjadi pada ujung trend. pastikan telah terjadi trend terlebih dahulu sebelum kita putuskan menggunakan anomaly ini.

sebuah anomaly yang muncul, meskipun telah didahului oleh sebuah trend, terkadang hanya memberikan sedikit retracement lalu kemudian melanjutkan trend-nya. untuk mengurangi potensi jebakan betmen ini terjadi, agan bisa lebih memperketat lagi seleksi penentuan anomaly dengan mengintegrasikan beberapa time frame sebagai validasi.

begini, jika agan adalah intraday trader, bisa mencari anomaly pada m15. setelah potensi anomaly terdeteksi, lakukan pengecekan pada h1. jika ditemukan juga anomaly dengan trend yang sama itu bagus. tapi jika tidak ada anomaly, namun harga telah menyentuh wilayah jenuh dan akan terjadi retrace sesuai anomaly pada m15, itu lumayan. nah, jika pada h1 kekuatan harga berada pada 50% oscillator, itu berisiko. pada skenario ketiga ini, harga mungkin retrace sesuai anomaly pada m15, atau melanjutkan trend. fifty-fifty. keputusan ada ditangan trader.



Entry dengan Multiple Divergence


lazimnya stochastic oscillator bukan diperuntukan sebagai indikator eksekusi. melainkan hanya untuk mengukur kekuatan buyer atau seller. akan tetapi setelah saya mencoba mengaplikasikannya sebagai indikator eksekusi ternyata sangat baik hasilnya. jadi mengapa tidak.

caranya sangat sederhana, gan. dengan bermodalkan disiplin pada aturan anomaly di atas, kemudian kita memproses pada time frame yang lebih kecil, secara integral sampai pada yang terkecil yaitu m1. selanjutnya, untuk mempermudah penulisan mari kita sebut saja teknik ini dengan multiple divergence. jelasnya seperti ini. saat kita menemukan sebuah anomaly pada m15, segera kita pertajam dengan mencari anomaly pada m5. sebelum ditemukannya anomaly pada m5 ini kita tidak perlu membuka m1 dulu. setelah muncul anomaly pada m5, secepat kilat kita turun pada chart m1. dan begitu muncul anomaly pada m1 inilah entry kita lakukan.



Taking Profit


logikanya, jika entry bisa dilakukan dengan multiple divergence, maka untuk tp juga bisa kita lakukan dengan teknik tersebut. tapi saya belum punya keberanian untuk mencobanya, gan. selama ini tp biasanya saya lakukan saat stochastic memasuki wilayah jenuh, pada time frame yang sama saat keputusan entry diambil. jadi, jika saya entry menggunakan m15, maka saya akan ambil tp saat stochastic m15 mendekati atau memasuki wilayah jenuh jual/beli.

itupun tidak mutlak, gan. terkadang saya tidak langsung ambil tp saat stochastic memasuki wilayah jenuh untuk yang pertamakalinya. hal itu saya lakukan jika pada tf yang lebih besar (biasanya h1) saya melihat potensi terjadinya trend yang lebih panjang searah dengan posisi saya. jika kita menemukan divergence pada m15 dan h1 secara bersamaan, maka kita bisa mengikuti divergence h1 karena tentu saja profit yang kita dapat akan lebih atraktif.

lagi diketik....

5 komentar:

  1. Pengalaman trading yang kita miliki itu harus bisa kita manfaatkan dengan baik, dimana pembelajaran yang kita lakukan ( seperti artikel diatas tentang SI ) harus dapat kita maksimalkan dari pengalaman trading tersebut. Pada saat trading bersama octafx, saya sendiri selalu tidak lupa untuk melakukan kegiatan evaluasi terhadap kegiatan trading yang telah saya lakukan supaya bisa memperoleh banyak pelajaran dari pengalaman trading yang saya miliki.

    BalasHapus
  2. pengalaman adalah hal yang sangat penting di forex. melakukan trading dengan memiliki banyak pengalaman maka akan membuat kita bisa melakukan trading dengan baik. pengalaman akun real bisa kita dapatkan dengan banyak melakukan pelatihan di akun demo atau trading dengan memanfaatkan no deposit bonus $300 dari forexmart

    BalasHapus
  3. sejauh ini saya menggunakan broker ACY sangat nyaman sekali, karena saya sudah hampirtiga bulan di broker ACY ini tuan. dan disini yang paling saya suka adalah eksekusi yang cepat serta spread yang rendah. sehingga saya bisa merasakan kenyamanan bertrading bersama ACY.

    BalasHapus
  4. Trading forex saat ini cukup populer karena banyak keuntungan yang bisa kita dapatkan dari melakukan trading forex. dengan hanya menggunakan modal $50 saja saya sudah bisa melakukan trading forex di circlemarkets

    BalasHapus
  5. fafaslot
    joker123
    vivoslot
    play1628

    https://taruhanslot.net/fakta-tersembunyi-dari-judi-mesin-slot/


    BONUS 10% MEMBER BARU SLOT VIVOSLOT, JOKER123, PLAY1628
    Judi Slot Bolavita Bisa Deposit Via OVO & GO-Pay.
    Taruhan Slot Deposit Via Pulsa XL & TSEL 25rb.

    INFO Pendaftaran Slot Online : http://159.89.197.59/register/
    INFO Artikel Slot Online : https://taruhanslot.net

    WITHDRAW BESAR
    JACKPOT BESAR
    SLOT GAMES!!
    Buruan Daftar , Main dan Withdraw Bersama Agen Judi online BOLAVITA kembali.

    Telegram : +62812-2222-995
    Wechat : Bolavita
    WA : +62812-2222-995
    Line : cs_bolavita

    BalasHapus